Pos Curhat Hidayah Winongo - KIM CITRA TARUNA KENANGA

Breaking

KIM CITRA TARUNA KENANGA

Komunikatif, Informatif, Peduli Masyarakat

test banner

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Tuesday 31 March 2015

Pos Curhat Hidayah Winongo




Dicanangkannya Madiun sebagi KOTA LAYAK ANAK, dimana salah satu indikatornya adalah Layanan curhat membantu penyelesaian masalah yang dihadapai masyarakat dengan harapan terciptanya keluarga tanpa kekerasan serta terwujudnya keterpaduan layanan yang memberikan perlindungan dan rasa aman damai bahagia dalam rumah tangga/ masyarakat

Pembinaan tim penggerak PKK kota Madiun dalam pelaksanaan 10 program Pokok PKK sangat memotivasi tim penggerak PKK kelurahan Winongo khususnya bidang PKDRT. Dengan pendampingan pelayanan prima mewadahi atau menjaring permasalahan yang dihadapi warga melalui layanan curhat di Pos Curhat agar mendapat solusi.

Menindak lanjuti sosialisasi program Generasi Berencana dari BPM KB KP Kota Madiun, diberikan layanan informasi pada masyarakat dengan harapan orang tua mampu menyiapkan kehidupan masa depan putra putrinya melalui pemahaman Tentang Pendewasaan Usia Pernikahan dan kesehatan reproduksi remaja dengan tujuan generasi muda mampu melangsungkan hidup secara terencana baik itu jenjang pendidikan, karier, serta pernikahan yang sesuai siklus kesehatan reproduksi.

Atas dasar pertimbangan diatas perlu kiranya dibentuk Pos Curhat di Kelurahan Winongo Kecamatan Manguharjo Kota Madiun.

Tekat tim pos curhat Hidayah Kelurahan Winongo : Mewujudkan terbentuknya pola pikir sehat seimbang aktifitas keluarga, lingkungan, masyarakat komunikatif tanda pkekerasan, terampil, berkembang, meningkatkan imtaq sehingga mampu bersikap bijak dalam kehidupan 

No comments:

Post a Comment

Post Top Ad

Responsive Ads Here